Bantahan Terhadap Berita Tentang 'Gaji' Pak Raden

| | 0 comments


Beberapa jam yang lalu, di linimasa @scriptozoid muncul rilis bantahan terhadap berita di Detik.com Senin sore  (23/4/2012) yang menyatakan "Dahlan Iskan Beri Pak Raden 'Gaji' Rp 10 Juta per Bulan".
Akun tersebut membuat beberapa tweets, yang menyatakan bahwa bantuan tunai dari Dahlan Iskan (@iskan_dahlan), Menteri Negara BUMN ditolak oleh Pak Raden, tapi tetap berterimakasih terhadap niat baiknya.
Dengan demikian berita ini kami bantah. "@detikcom: Dahlan Iskan Beri Pak Raden 'Gaji' Rp 10 Juta per Bulan de.tk/XFOfL" #PakRaden
— Tanam Ide Kreasi (@scriptozoid) April 23, 2012
Seperti yang sempat diberitakan sebelumnya, dalam artikel Dukungan Buat Pak Raden (@_PakRaden_) di Twitter dilaporkan bahwa Pak Raden atau Drs. Suyadi, yang juga merupakan kreator dari Si Unyil beserta tokoh-tokoh yang ada di dalamnya, tidak menerima sepeserpun royalti dari karakter ciptaannya tersebut meski kini penayangannya sudah beralih ke stasiun televisi yang lain.
Gerakan membantu Pak Raden pun bergulir. Dalam ajang Ngerumpi Days Out 2012 yang lalu, sempat juga diadakan acara Menggambar Kartu Pos Bareng Pak Raden dan @cardtopost. Pada acara ini Pak Raden mengajak para pesertanya untuk menggambar di atas kartu pos.
Tampaknya berita seputar nasib hak cipta Pak Raden terdengar hingga ke Pak Menteri, yang belakangan ini sedang ramai dipercakapkan di media sosial Indonesia. Dalam laporan di Detik.com yang disebutkan di atas, melalui Perum Produksi Film Nasional (PFN), Dahlan akan memberi tunjangan Rp 10 juta per bulan.
Tetapi dalam berita tersebut juga disebutkan, dananya bukan berasal dari kocek pribadi Dahlan, melainkan kas PFN. Ia telah berkomunikasi dengan Dirut PFN dan menyanggupi santunan tersebut.
Berita ini ternyata dibantah oleh akun @scriptozoid tadi malam, sekitar pukul 18.30 WIB petang tadi. Dinyatakan dalam tweets tersebut, Pak Raden memang ditawari sejumlah uang, tepatnya Rp 10 juta per 6 bulan – bukan per bulan seperti yang diberitakan Detik.com – tetapi kemudian ditolak.
Berikut rekaman linimasanya sebelum tweet bantahan di atas:
Bantahan Pak Raden
Akun @scriptozoid, atau Tanam Ide Kreasi, menurut informasi di bio akun dan blog mereka, adalah pihak yang terlibat dalam kampanye Pak Raden Ngamen, kampanye sosial untuk mendukung kembalinya hak cipta Si Unyil kepada Pak Raden.

Sumber: http://salingsilang.com/baca/bantahan-akun-scriptozoid-terhadap-berita-tentang-gaji-pak-raden

0 comments:

Post a Comment

Ada komentar?

 
Twitter Facebook